DBAsia News

Nicolo Zaniolo Minta Konsistensi Bermain dari AS Roma

DBasia.news –  AS Roma menang telak 4-0 atas Istanbul Basaksehir dalam laga pertama grup Liga Europa di Stadio Olimpico. Nicolo Zaniolo tampil gemilang di laga tersebut.

Giallorossi meraih kemenangan di Stadio Olimpico berkat gol-gol dari Edin Dzeko, Zaniolo, dan Justin Kluivert – setelah gol bunuh diri Junior Caicara berhasil memecah kebuntuan pada babak pertama.

Zaniolo juga memberikan umpan untuk gol Dzeko – raihan ini menjadi kali pertama dalam karier profesional Zaniolo, di mana dirinya sukses mencetak gol dan assist dalam satu pertandingan.

Anda mencetak gol tepat satu tahun sejak debut melawan Real Madrid di Bernabeu.

“Saya sangat senang dengan apa yang saya lakukan dan tunjukkan di lapangan. Saya harus terus melangkah. Saya sangat senang malam ini karena tim mendapatkan kemenangan. Sekarang kami harus fokus ke Bologna dan meraih kemenangan di sana.”

Bersama Dzeko ada pemahaman yang ideal… 

“Ya, Edin adalah pemain top. Cukup bagi saya untuk meminta bola dan dia mengumpan bola ke saya. Saya senang bermain dengannya dan memanfaatkan apa yang dia lakukan di lapangan.”

Apa yang telah berubah dari Anda? Anda terlihat agresif dan tajam musim ini.

“Yang utama adalah latihan hari demi hari, dengan konsistensi. Saya harus terus menempuh jalan ini untuk mencapai lebih banyak lagi.”

Apakah Anda menikmati bermain dengan gaya menyerang Fonseca?

“Kami mencoba bermain dengan gaya menyerang, tetapi juga harus bertahan pada saat yang sama – karena kami perlu waspada dengan gaya menekan yang tinggi. Pelatih menginginkan itu, kami melakukannya, dan kami mesti melanjutkannya.”

Apakah ada sesuatu yang berubah secara mental untuk Anda?

“Saya dalam kondisi bagus. Kami mencetak gol tetapi kami juga perlu untuk tidak kebobolan. Kami harus pertahankan permainan seperti ini.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?