DBAsia News

Maurizio Sarri Puji Penampilan Cristiano Ronaldo

DBasia.news – Manajer Juventus, Maurizio Sarri memberikan pujian bagi Cristiano Ronaldo atas pencapaian luar biasa pemain asal Portugal tersebut di atas lapangan.

Manajer berusia 61 tahun itu menilai Ronaldo  mampu mempertahankan kondisi terbaik di tengah jadwal padat kompetisi Serie A Liga Italia 2019/2020.

“Dia luar biasa. Ini bukan hanya fisik, tetapi psikologis. Dia bisa menjadi seseorang yang menghabiskan begitu banyak energi di setiap pertandingan, tetapi memulihkannya setiap waktu. Dia pemain kelas dunia,” ujar Sarri kepada Sky Sport Italia dikutip Sportskeeda, Selasa (21/7).

Ronaldo tampil impresif di sepanjang musim bersama i Bianconeri. Teranyar, eks penggawa Real Madrid mampu membawa timnya meraih kemenangan 2-1 atas SS Lazio pada giornata ke-34 Serie A di Stadion Allianz, Turin.

Selain mengakhiri tren negatif Juve, Ronaldo juga berhasil memecahkan rekor individu. Koleksi gol Ronaldo kini menyentuh angka 51 sejak bergabung pada 2018.

Catatan itu juga menasbihkan Ronaldo sebagai pemain pertama yang mengemas minimal 50 gol di tiga liga elite Eropa, yakni La Liga, Premiere League, pun Serie A. “Jika dia memikirkan sesuatu, dia sangat sulit untuk dihentikan,” sambung Sarri.

Adapun torehan 30 gol Ronaldo menyamai koleksi Ciro Immobile, penyerang Lazio, dalam daftar top skorer sementara hingga pekan ke-34. Nantinya, jika pemain 35 tahun berhasil menambahkan ukiran golnya di sisa pertandingan musim ini, maka bukan tidak mungkin Ronaldo akan menyamakan pun mengasapi catatan gol (36) Gonzalo Higuain pada 2016/2017 lalu.

“Kita akan melihat apakah kita harus mengistirahatkannya selama beberapa putaran berikutnya, tetapi jika dia masih dalam kondisi ini, maka dia mungkin tidak membutuhkannya,” jelas Sarri.

Kemenangan atas i Biancocelesti memperkokoh posisi Juve di puncak klasemen. Leonardo Bonucci sementara mengantongi angka 80 unggul delapan poin dari Inter Milan di peringkat kedua.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?