DBAsia News

Manchester United Ingin Permanenkan Kontrak Odion Ighalo

DBasia.news –  Menurut kabar yang dimuat Express, Manchester United tertarik mempermanenkan kontrak Odion Ighalo dari Shanghai Shenhua.

Delapan kali dipercaya tampil oleh Ole Gunnar Solskjaer, mantan penyerang Watford dan Udinese itu sudah mencetak empat gol. Pemain berusia 30 tahun memerankan tugas sebagai pengganti Marcus Rashford yang cedera dengan baik.

Tak butuh waktu lama bagi United untuk menilai kinerjanya. Meski sudah berkepala tiga dan didatangkan sebagai pengganti Rashford, klub puas dengan performa Ighalo dan tertarik merekrutnya permanen dari Shanghai Shenhua.

Man United kabarnya harus membayar 15 juta euro untuk menebusnya dengan permanen. Harga yang relatif murah bagi klub sekaliber United. Apalagi Solskjaer juga berharap klub dapat mempermanenkan kontrak Ighalo.

“Odion telah melakukannya dengan sangat baik sejak dia datang dan dia menikmati permainannya. Dia akan berkembang dan menjadi lebih baik,” ucap Solskjaer mengenai Ighalo.

“Tapi dia memiliki kualitas yang kami lihat dalam dirinya dan kami membutuhkannya dan kami masih akan membutuhkan kualitas-kualitas itu untuk musim depan, jadi mari kita lihat apa yang akan kami lakukan.”

Pemerhati sepak bola asal Inggris, Shaka Hislop, berbicara kepada ESPN dan yakin Man United tidak salah membuat keputusan apabila mempermanenkan kontrak Ighalo.

“Dia telah (melakukannya, tampil baik di United). Dia masih belum mencetak gol liga tetapi saya pikir itu tidak adil bagi Ighalo yang, ketika dipanggil, telah menunjukkan kualitasnya,” tutur Hislop.

“Kami melihat itu di Liga Europa pada hari Kamis (kontra LASK). Saya pikir Anda mempertahankannya, itu memberi Anda pilihan dan saya pikir Ighalo lebih dari senang untuk bermain sebagai striker kedua untuk Rashford yang cocok atau siapa pun itu,” urai dia.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?