DBAsia News

Manajer Leeds United Sebut Mauricio Pochettino akan Pimpin Tim Besar

DBasia.news –  Setelah Mauricio Pochettino dipecat dari Tottenham Hotspur, manajer Leeds United, Marcelo Bielsa mengungkapkan kemungkinan Pochettino yang akan melatih salah satu klub terbaik dunia dalam waktu dekat. Salah satu klub yang sering dikaitkan dengan Pochettino adalah Bayern Munich.

Bielsa merupakan pelatih Pochettino saat nama terakhir menjalani awal karier sebagai pesepakbola dengan membela klub Argentina, Newell’s Old Boys.

“Saya akan berbicara, bukan tentang hubungan saya dengan Pochettino, tetapi untuk apa yang telah saya amati dalam sepak bola Inggris,” kata Bielsa, Kamis (21/11).

“Pekerjaan yang dilakukan Pochettino sangat brilian. Pada tahun lalu, dia menempatkan Tottenham di level tinggi di dunia (final Liga Champions). Bagi pelatih mana pun, ini adalah pencapaian yang sangat penting.”

“Bagi Pochettino, saya pikir itu bahkan lebih penting karena tim yang bermain di Liga Champions tahun lalu adalah tim yang ia bangun dengan sangat hati-hati.”

“Orang-orang yang bekerja secara profesional seperti itu mendapatkan penghargaan yang sangat layak.”

“Mungkin, dia tidak mendapatkannya di Tottenham. Tetapi, dia akan menerima kredit tersebut dari tim-tim besar di dunia yang akan berusaha merekrutnya. Kita tunggu dalam 15 hari,” tambahnya.

Kini, Pochettino mulai santer dikaitkan untuk mengisi kursi kosong pelatih klub raksasa Bundesliga Jerman, Bayern Munich, yang ditinggalkan Niko Kovac.

Yang menarik, kekalahan Spurs dari Bayern dengan skor mencolok 2-7 di Liga Champions, beberapa waktu lalu, menjadi salah satu faktor pemecatan Poch.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?