DBAsia News

Lionel Messi Anggap Barcelona Tampil Spektakuler Melawan Man United

Lionel Messi


DBasia.news –  Barcelona mengamankan satu tempat di empat besar Champions League dengan menyingkirkan tim Premier League, Manchester United, di leg dua perempat final yang berlangsung di Camp Nou, Rabu (17/4) dini hari WIB.

Sudah unggul 1-0 di pertemuan pertama, skuat asuhan Ernesto Valverde sama sekali tidak mengendurkan tempo serangan, sebaliknya permainan yang mereka tunjukkan benar-benar ​membuat tim tamu kesulitan hingga akhirnya takluk dengan skor telak 3-0 melalui gol yang dicetak Philippe Coutinho dan dua gol ​Lionel Messi di menit ke-16 dan 20.

Menanggapi kemenangan serta keberhasilan ​Barca memastikan satu tempat di babak semifinal, kapten tim sekaligus pencetak gol dalam pertandingan ini, ​Lionel Messi akhirnya buka suara. Dia merasa sangat puas dengan penampilan yang diperlihatkan timnya.

“Di lima menit awal, ​Barcelona memang sedikit gugup, saya tidak tahu apakah hasil yang kami raih dalam pertandingan ini terasa aneh atau tidak. Tetapi kemudian gol demi gol hadir dan Barca juga memperlihatkan performa yang spektakuler,” ujar ​Messi seperti dilansir ​Mirror.

“Saat ini yang terpenting adalah kami sudah dipastikan lolos ke babak semifinal, saya benar-benar merasa bahagia karena ​Barcelona berhasil meraih kemenangan dan bagaimana cara tim mendapatkannya,” tambah pemain berusia 31 tahun tersebut.

Keberhasilan ​Barcelona memastikan satu tempat di babak semifinal pun membuat mereka kini sudah bisa melupakan kekalahan dari AS Roma musim lalu. Saat itu, ​Barca yang sudah unggul jauh 4-1 di leg pertama babak delapan besar gagal mempertahankan skor dan akhirnya tersingkir karena di leg kedua takluk 3-0.

Menutup pembicaraan, ​Lionel Messi pun memastikan jika timnya sudah siap menghadapi calon lawan di babak berikutnya, mereka hanya tinggal menunggu pemenang antara ​Liverpool atau FC Porto.

“​Liverpool atau Porto akan menjadi pertandingan yang sulit, namun ​Barcelona juga menampilkan performa yang bagus,” urainya.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?