DBasia.news – Winger muda Chelsea, Callum Hudson-Odoi masih belum diputuskan akan turun pada pertandingan Liga Champions melawan Ajax. Manajer Chelsea, Frank Lampard pun menyatakan tidak ingin terlalu cepat memutuskan susunan pemain dalam laga yang akan berlangsung dini hari nanti.
Selepas sembuh dari cedera pergelangan kaki, Hudson-Odoi memang mampu menunjukkan penampilan yang cukup baik. Remaja 18 tahun itu sudah berhasil mengumpulkan satu gol dan empat assist dari enam laga bersama Chelsea musim ini.
“Saya rasa Callum Hudson-Odoi sudah siap untuk tampil sebagai starter. Tapi, hal yang sama juga berlaku untuk pemain lain. Ada banyak pemain yang kompetitif di dalam skuat Chelsea saat ini,” ujar Frank Lampard dikutip dari Football London.
Akhir pekan lalu, Hudson-Odoi kembali menunjukkan penampilan terbaiknya ketika memperkuat Chelsea pada partai melawan Newcastle United. Lampard pun tak segan-segan untuk memberikan pujiannya kepada Hudson-Odoi.
“Pada partai melawan Newcastle akhir pekan lalu, Hudson-Odoi berhasil menunjukkan performa sesuai dengan apa yang saya minta. Dia mampu mengirimkan bola-bola berbayaha ke daerah pertahanan lawan dan seringkali merepotkan pemain bertahan lawan,” kata Lampard.
“Dia memang tak mendapatkan garansi untuk tampil sebagai starter di partai nanti. Tapi, pertandingan Liga Champions menjadi ujian yang cukup berat untuk semua pemain muda dan bukan hanya Hudson-Odoi dalam aspek konsentrasi selama 90 menit dan memaksimalkan momen-momen kecil,” tandas Lampard.
-
Bek Muda Ajax Ini Jadi Incaran Erik ten Hag
-
Barcelona Incar Bek Ajax Amsterdam Untuk Gantikan Sergino Dest
-
Frank Lampard Jadi Pelatih Terburuk Chelsea Era Roman Abramovich
-
Frank Lampard Minta Fans Chelsea Lebih Sabar Soal Kai Havertz
-
Frank Lampard Belum Puas meski Chelsea Berhasil Kalahkan Morecambe