DBasia.news – Juventus dikabarkan Mediaset Premium, bakal memberikan perpanjangan kontrak untuk Miralem Pjanic. I Bianconeri akan menambah gaji Pjanic.
Miralem Pjanic menjadi incaran sejumlah raksasa Eropa pada bursa transfer musim panas 2018. Gelandang Juventus itu sempat dikaitkan dengan Chelsea, Barcelona, hingga Real Madrid.
Meski begitu, Juventus tidak berniat melepas Miralem Pjanic. La Vecchia Signora menganggap gelandang asal Bosnia dan Herzegovina itu sebagai salah satu pemain andalan.
Situasi tersebut membuat Juventus menolak semua tawaran yang masuk untuk Miralem Pjanic. I Bianconeri dikabarkan hanya mempertimbangkan melepas Pjanic andai menerima tawaran 100 juta euro (Rp 1,6 triliun).
Juventus pun berniat menambah gaji Miralem Pjanic agar sang pemain kerasan di Allianz Stadium. Pendapatan Pjanic pun akan bertambah hampir dua kali lipat.
Saat ini Miralem Pjanic menerima bayaran 4,5 juta euro (Rp 74,7 miliar) di Juventus. Dengan perpanjangan kontrak itu, Pjanic akan mendapat gaji 7 juta euro (Rp 116 miliar).
Jumlah tersebut akan membuat Miralem Pjanic menerima gaji yang sama dengan Paulo Dybala. Di Juventus, keduanya hanya kalah dari Cristiano Ronaldo yang dibayar 30 juta euro (Rp 498 miliar).
Perpanjangan kontrak itu akan membuat Miralem Pjanic bertahan di Juventus setidaknya hingga 30 Juni 2022. Jumlah itu hanya bertambah satu musim dari akhir kontrak sebelumnya.
Miralem Pjanic telah membela Juventus sejak 2016. Saat itu, gelandang berusia 28 tahun tersebut dibeli dari AS Roma dengan banderol 32 juta euro (Rp 531 miliar).
-
Datangkan Vlahovic, Juventus Harus Bisa Ambil Posisi Empat Besar
-
Dybala Bicara Soal Kondisi Cederanya Saat Bela Timnas Argentina
-
Veteran Juventus Sebut Ronaldo Hengkang Di Saat yang Tidak Tepat
-
Miralem Pjanic Kembali Serang Posisi Ronald Koeman di Barcelona
-
Juventus Punya Catatan Pertahanan Terburuk di Lima Liga Top Eropa