DBasia.news – Gelandang Bayern Munchen, Philippe Coutinho, merasa tidak terpengaruh dengan kesuksesan yang diraih mantan timnya Liverpool. Ia pun tak menyesal telah meninggalkan The Reds sebelumnya.
Philippe Coutinho melakukan berbagai cara untuk bisa meninggalkan Liverpool menuju Barcelona. Beberapa media mengabarkan, sang pemain pura-pura cedera untuk mendorong transfernya ke Blaugrana.
Coutinho akhirnya menuju Barcelona dengan mahar 145 juta euro pada musim dingin 2018. Pemain 27 tahun itu dianggap akan menuai sukses bersama Barcelona.
Akan tetapi, Coutinho kesulitan menunjukkan kemampuan terbaik di Barcelona. Kariernya juga kerap diganggu cedera.
Pada sisi lain, Liverpool memperbaiki diri dengan mendatangkan pemain-pemain penting seperti Alisson, Mohamed Salah, dan Virgil van Dijk. Prestasi The Reds dimulai dengan memenangi Liga Champions musim lalu. Kini, skuat asuhan Jurgen Klopp itu tidak terkejar di klasemen Premier League.
“Liverpool sedang melaju cepat dan itu tidak mengejutkan saya. Kita sudah melihat itu musim lalu ketika mereka memenangi Liga Champions. Saya juga tidak terkejut karena mereka memiliki skuat dan manajer yang fantastis,” papar Coutinho seperti diwartakan Sports Illustrated.
“Saya sangat senang untuk hal itu karena punya banyak teman di sana. Jadi, saya bahagia untuk mereka, itu saja,” sambung Coutinho.
Philippe Coutinho tidak ingin menyesali keputusannya angkat kaki dari Liverpool. Mantan pemain Inter Milan itu hanya ingin mewujudkan mimpi-mimpinya.
“Saya tidak ingin melihat ke belakang. Saya mengambil jalan lain dan sekarang melakoni petualangan yang berbeda, sama seperti banyak orang.”
“Seperti mereka, saya sepenuhnya fokus untuk meraih impian. Saya senang dengan apa yang sudah dilakukan di masa lalu dan sekarang hanya bisa menatap ke depan,” ungkapknya.
Saat ini, Philippe Coutinho sedang dalam masa peminjaman dari Barcelona ke Bayern Munchen. Coutinho mengemas tujuh gol plus delapan assist dalam 27 pertandingan. FC Hollywood disebut-sebut mengantongi klausul opsi tebus.
-
Robert Lewandowski Kukuh Hengkang, Semakin Dekat Dengan Barcelona?
-
Jurgen Klopp Pastikan James Milner Akan Bertahan di Liverpool
-
Andrew Robertson Penuh Suka Duka di Laga Kontra Tottenham
-
Liverpool Tidak Akan Beli Pemain yang Belum Jalani Vaksinasi
-
Soal Gerrard Jadi Pelatih Liverpool, Klopp Sebut Masih Terlalu Jauh