DBAsia News

Kemahalan, Juventus Mundur Buru Pogba

Paul Pogba

DBasia.news – Spekulasi ke mana Paul Pogba akan hengkang hingga kini terus bergulir. Pogba dikabarkan sudah tak kerasan bermain untuk Manchester United karena hubungannya dengan Jose Mourinho dikabarkan memanas.

Situasi tersebut coba dimanfaatkan Juventus yang memang sudah tertarik sejak bursa transfer musim panas lalu. Namun, saat itu The Red Devils tak memberikan lampu hijau.

Namun, Juventus terancam kembali gigit jari. Sebab, menurut laporan Calciomercato, banderol 200 juta euro yang dipatok Manchester United di luar kemampuan Juventus.

Bukan tanpa sebab, Juventus barunsaja mengeluarkan dana besar untuk memboyong Cristiano Ronaldo dari Real Madrid. Totalnya mencapai 105 juta euro. Jumlah tersebut belum termasuk gaji CR7 yang mencapai 30 juta euro per musimnya.

Transfer itu membuat Juventus harus berpikir ulang jika ingin mendapatkan Pogba. Jika tidak, La Vecchia Signora bisa melanggar Financial Fair Play.

Selain itu, Juventus juga mendapat saingan kuat dari Barcelona yang juga menginginkan Pogba. El Barca diyakini lebih memiliki neraca keuangan yang sehat dibanding juara bertahan Serie A itu.

Manchester United memboyong Paul Pogba dengan mahar 85 juta pounds dua tahun silam. Sebelumnya, Bianconeri mendapatkan sang pemain dengan cuma-cuma dari The Red Devils.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?