Putusan Jose Mourinho menerima tawaran menjadi manajer Tottenham Hotspur mengejutkan banyak pihak, terutama bagi mantan anak-anak asuhnya di Chelsea, yang sekaligus menjadi rival Spurs. Hal ini membuat mantan bek kiri timnas Inggris, Ashley Cole, mengakui hal itu.
Bagi Ashley Cole, Jose Mourinho sebagai sosok yang lekat dengan Chelsea menangani Tottenham Hotspur adalah hal yang tak terbayangkan. Tak heran bila dia mengaku harus membiasakan diri melihat The Special One memakai atribut Spurs.
“Jujur saja, aku agak terkejut. Dia adalah orang Chelsea, lalu pergi ke Manchester United dan sekarang dia kembali (dengan menangani Tottenham Hotspur),” ujar Ashley Cole seperti dikutip dari Talksport.
Bukan hanya itu yang membuat pemain yang mencuri perhatian saat membela Arsenal itu terkejut. Dia menilai Jose Mourinho menerima tantangan berbeda dari biasanya. Meskipun begitu, dia sama sekali tak meragukan kemampuan mantan pelatihnya itu
“Saya mengapresiasi kerjanya di Chelsea dan hal-hal yang telah coba dilakukan di Manchester United. Namun, ini akan jadi ujian berat bagi dia. Ini sesuatu yang benar-benar berbeda bagi dia,” kata Ashley Cole lagi. “Meskipun demikian, kukira dia akan berhasil. Dia adalah pelatih dan manajer hebat.
Dari bingkai rivalitas sesama klub besar di Kota London, putusan Jose Mourinho menangani Tottenham Hotspur jadi pukulan telak bagi para penggemar Chelsea. Namun, Ashley Cole tetap dapat memahami hal tersebut.
“Ketika orang-orang bicara soal dia sebagai orang Chelsea dan rivalitas, pada akhirnya dia menginginkan sebuah pekerjaan dan ingin kembali bekerja. Kupikir ini pekerjaan besar bagi dia,” urai pria berumur 38 tahun itu.
Ashley Cole pun kini tak sabar menanti buah kerja Jose Mourinho. “Saya tak melihat ada alasan bagi dia untuk tak merebut trofi. Ini lebih pada persoalan waktu saja. Dengan kualitas dan pengalamannya, dia tahu cara meraih kemenangan, akan sangat menarik bagaimana perkembangannya,” urai dia lagi.