DBasia.news – AS Roma meraih kemenangan 5-0 di Liga Champions atas Viktoria Plzen. Ketiga gol Roma diborong oleh Edin Dzeko.
Ini merupakan Hat-trick pertama Dzeko di Liga Champions dan yang kedua saat melawan tim asal Ceko.
“Saya bermain di Republik Ceko melawan mereka, bahkan dengan Teplice saya mencetak beberapa gol,” ujar Dzeko.
“Hari ini adalah hat-trick pertama saya di Liga Champions dan saya harus senang dengan itu.”
Dzeko juga menilai permainan Roma mulai membaik. Meski begitu mantan pemain Manchester City ini mengakui Roma masih harus bekerja keras untuk mencapai kekuatan penuh.
“Kami belum mencapai kekuatan penuh tetapi telah memenangi tiga pertandingan terakhir. Itu akan menambah kepercayaan diri kami sebagai tim.”
“Di Liga Champions setiap pertandingan sangat sulit, hari ini kami meraih tiga poin. Kami masih memiliki empat pertandingan lagi. Dua berikutnya melawan CSKA Moscow dan itu akan sangat penting,” kata Dzeko.
-
Messi Tidak Sebut PSG Sebagai Tim Unggulan di Liga Champions
-
Berhasil Datangkan Edin Dzeko, Inter Milan Masih Mencari Pengganti Lukaku
-
Lazio Bertekad Ulang Kesuksesan 20 Tahun Lalu di Liga Champions
-
Tim-tim Premier League Berjaya di Laga Kedua Grup Liga Champions
-
Hasil Laga Liga Champions: Real Madrid Kalah dari Shakhtar Donetsk, Bayern Munchen Gilas Atletico Madrid