DBAsia News

Di Vietnam, Timnas Indonesia U-18 Salat Idul Adha di Masjid Tertua

Timnas Indonesia U-18

DBasia.news –  Para pemain timnas Indonesia U-18 yang sedang berjuang di Piala AFF U-18 2019 menjalani salat Idul Adha di salah satu masjid tertua yang terletak di Ho Chi Minh City.

Masjid tersebut dibangun pada 1935 oleh masyarakat India Selatan yang datang ke Ho Chi Minh. Di dalam area masjid yang didominasi warna hijau tersebut juga terdapat sekolah Noorul Imaan Arabic dan perpustakaan Haji Jmm Ismael. Untuk menuju ke masjid itu, rombongan timnas U-18 harus menempuh perjalanan sekitar 1,5 jam dari hotel tempat mereka menginap.

Pelatih timnas Indonesia U-18, Fakhri Husaini, menjelaskan libur yang diberikannya kepada skuad asuhannya sebenarnya bukan murni tidak melakukan latihan. Tapi ada metode atau program lain yang memang menjadi salah satu caranya dalam membangun karakter para penggawa timnas U-18.

“Hari ini, tim saya liburkan. Tidak ada jadwal latihan, karena berkenaan dengan Hari Raya Idul Adha. Tadi pagi, kami yang beragama muslim menjalankan ibadah salat Ied di salah satu masjid tertua di kota Ho Chi Minh yang bernama ‘Musulmane Mosquee’,” kata Fakhri.

“Ibadah dan istirahat juga termasuk bagian dari program latihan non teknis kami. Latihan teknis kami lakukan esok pagi,” jelasnya.

Lebih lanjut, Fakhri mengungkapkan masih ada yang harus dievaluasi timnya. Meski sementara ini mereka berhasil meraih tiga kemenangan atas Filipina (7-1), Timor Leste (4-0), dan Brunei Darussalam (6-1).

“Kemasukan dua gol sejauh ini saya rasa karena kurangnya komunikasi dan disiplin dalam bertahan antara pemain belakang dan kiper. Ini pelajaran untuk mereka, terutama untuk pemain yang baru diturunkan, serta kiper. Saya juga katakan ke pemain untuk terus fokus dan konsentrasi sepanjang pertandingan. Jangan merasa nyaman karena sudah mencetak gol banyak lebih dulu,” pungkas Fakhri.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?