DBAsia News

Cristiano Ronaldo Torehkan Rekor Anyar di Liga Champions

Cristiano Ronaldo

DBasia.news –  Bintang Juventus, Cristiano Ronaldo kembali mencatatkan rekor dalam kariernya. Kali ini, Ronaldo menjadi pemain pertama yang memenangi 100 pertandingan Liga Champions.

Cristiano Ronaldo menorehkan berbagai karier sejak kali pertama tampil di Liga Champions. Ronaldo bermain pada ajang tersebut bersama Manchester United, Real Madrid, dan terbaru, Juventus.

Berbagai catatan telah dimenangi oleh Cristiano Ronaldo pada ajang tersebut. Termasuk di antaranya merupakan pencetak gol terbanyak Liga Champions sepanjang masa.

Cristiano Ronaldo juga telah lima kali memenangi Liga Champions. Kali pertama bersama Manchester United, sementara empat lainnya ketika membela Real Madrid.

Berbagai prestasi Cristiano Ronaldo membuat Juventus merekrutnya. La Vecchia Signora memang berambisi memenangi Liga Champions setelah dua dekade puasa gelar.

Keputusan mendatangkan Cristiano Ronaldo terbukti tepat. Juventus mampu memimpin klasemen sementara Grup H Liga Champions 2018-2019 dengan nilai 12.

Cristiano Ronaldo membantu Juventus menang 1-0 ketika bersua Valencia. Kapten timnas Portugal itu mencatatkan assist untuk Mario Mandzukic.

Selain membantu Juventus, Cristiano Ronaldo juga menorehkan rekor pribadi. Ronaldo menjadi pesepak bola pertama yang meraih 100 kemenangan pada ajang Liga Champions.

Jumlah tersebut merupakan torehan bersejarah. Pasalnya, untuk ukuran klub pun belum banyak kesebelasan yang mampu meraih 100 kemenangan.

Ronaldo bahkan melewati klubnya, Juventus. I Bianconeri baru meraih 91 kemenangan ketika bermain pada ajang Liga Champions.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?