DBAsia News

Cerita Richarlison Dipanggil Timnas Brasil

Richarlison

DBasia.news – Ada berbagai cara seorang pemain masuk timnas meski utamanya tetaplah kemampuan. Untuk timnas Brasil, situasinya agak berbeda. Brasil memiliki pesepak bola berbakat yang tersebar di seluruh dunia. Terkadang, timnas Brasil tak bisa memantau semua pemain untuk dimonitor lalu dipanggil ke timnas.

Biasanya, mereka hanya melihatnya dari statistik. Untuk striker, ya tinggal dilihat saja raihan golnya. Jika hanya melihat itu, sampai kapan pun Richarlison tak akan bisa masuk ke timnas Brasil seperti sekarang ini.

Richarlison kali pertama bermain di Eropa adalah saat bersama Watford di musim 2017/18. Sedangkan Watford yang merupakan klub semenjana tentunya tak punya banyak gol yang mereka buat. Ini artinya, gol Richarlison di Watford pun terbilang minim. Hanya lima gol saja dan itu semua di ajang Liga Primer.

Namun, sebuah hubungan komunikasi telepon dua sahabat karib membuak peluang yang bagus bagi Richarlison. Adalah Pablo Zabaleta, bek tengah West Ham United yang menghubungi Sylvinho lewat telepon. Zabaleta pun menceritakan bagaimana sulitnya dia menjaga dan mengawasi Richarlison saat West Ham bertemu Watford pada Februari lalu.

“Saya punya teman dekat di Inggris yang membantu saya,” kata Sylvinho. “Usai Zabaleta berhadapan dengan Richarlison, dia bilang kalau Brasil punya pemain hebat. Dia bilang pemain ini tidak hanya bagus tapi luar biasa bagus. Lalu, kami monitor dan sekarang Richarlison jadi bagian dari tim utama kami.”

Uniknya, Zabaleta adalah orang Argentina. Artinya, dia merekomendasikan sesuatu yang berharga untuk tim yang notabene musuh negaranya. Namun, Zabaleta lebih mengutamakan pertemanan. Dia dan Sylvinho pernah sama-sama di Manchester City pada 2009-2010 tapi terus berhubungan hingga sekarang.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?