DBasia.news – Bruno Fernandes layak jadi suksesor Paul Scholes di Manchester United. Itu diutarakan oleh Ole Gunnar Solskjaer.
Menurut Solskjaer, Bruno Fernandes memiliki kemampuan sebagai jenderal lapangan tengah. Ia memiliki skill dan kemampuan seperti seorang Paul Scholes.
“Ia mengingatkan saya kepada sosok Paul Scholes. Ia memiliki kemampuan yang berbeda di dalam dan luar lapangan. Anda bisa meliat perbedaan tim kami saat ia bermain selama 10 menit,” kata Solskjaer seperti dikutip dari Sky Sports, Minggu (23/2/2020).
Jika Solskjaer menyebut eks pemain Sporting itu sebagai penerus Scholes. Pendapat berbeda sempat dikatakan oleh pengamat sepak bola Portugal, Jose Delgado. Menurutnya, Bruno Fernandes lebih mirip dengan Frank Lampard.
“Dia menemukan ruang di lini tengah. Gaya bermainnya seperti pemain nomor enam klasik. Ia lebih merupakan Frank Lampard dibanding mengatakan ia seperti Paul Scholes,” kata Delgado.
“Dia adalah pemain tengah yang cukup banyak mencetak gol. Dia memiliki spesialis khusus mencetak gol dari jarak 25 yard,” tambah Delgado.
Sementara itu, mantan pemain Inggris, Chris Waddle menyebut bahwa Bruno akan bermain dengan indah di lini tengah United.
“Ketika saya melihatnya di Sporting, ia mendapatkan bola dan mengirim umpan dengan sangat indah. Untuk membandingkan dengan Lampard, saya kurang yakin. Frank adalah gelandang yang akan masuk ke kotak penalti dan mencetak gol. Sedangkan ia memiliki visi bermain indah,” papar Waddle.
-
Dean Henderson Semakin Dekat Pindah Ke Newcastle United
-
Scott Minto Prediksi Erik ten Hag Menyesal Bergabung Dengan Machester United
-
Laga Tandang Terlalu Mengerikan Untuk Manchester United
-
Bukan Erik Ten Hag, Mauricio Pochettino Diklaim Lebih Cocok Latih Man United
-
Man United Disarankan Jual Marcus Rashford Dengan Harga Murah