DBasia.news – Kiper Cardiff, Neil Etheridge, membeberkan alasannya tak masuk skuat Filipina pada PIala Asia 2019. Alasannya tersebut lantaran jadwal Piala Asia 2019 yang berbenturan dengan Premier League.
Sven-Goran Eriksson telah mengumumkan nama pemain timnas Filipina yang akan tampil di Piala Asia 2019. Menariknya, tidak ada nama Neil Etheridge dalam daftar tersebut.
Keputusan pelatih asal Swedia itu tentu cukup mengejutkan. Pasalnya, Neil Etheridge merupakan kiper inti di klubnya yang berlaga di Premier League, Cardiff.
Sven-Goran Erikkson lebih memilih tiga kiper lokal untuk membela timnas Filipina. Ketiga kiper itu adalah Nathanael Villanueva, Michael Falkesgaard dan Kevin Ray Mendoza.
Neil Etheridge pun angkat suara mengenai keputusan tersebut. Sang kiper mengaku ikhlas tidak dipanggil membela timnas Filipina untuk Piala Asia 2019.
“Saya telah berdiskusi panjang dengan tim pelatih timnas Filipina. Rasanya tidak adil saya merebut posisi yang menjadi milik pemain lain,” tutur Neil Etheridge kepada Inquirer.
“Piala Asia 2019 merupakan ajang yang fantastis. Semua orang bekerja keras untuk membawa timnas Filipina tampil pada kompetisi tersebut.”
“Sayangnya Piala Asia berlangsung pada Januari yang tidak bersahabat untuk para pemain seperti saya. Pasalnya, musim di Inggris masih berjalan,” imbuh Neil Etheridge.
Ini merupakan kali kedua Neil Etheridge tersingkir dari timnas Filipina. Sebelumnya, Etheridge mengalami kasus serupa pada Piala AFF 2018.
-
Duo Liverpool Bersaing Untuk Sepatu Emas Premier League 2021/22
-
Manchester United Tidak Boleh Buang Poin Lagi Jika Ingin Juara Premier League
-
Meski MU Berada di Papan Atas Klasemen Premier League, Solskjaer Belum Bisa Tenang
-
FIFA Minta Klub Tidak Melarang Pemain Memperkuat Tim Nasional
-
Premier League Ungkap Puluhan Kasus Baru Positif COVID-19