DBasia.news – Striker PSG, Kylian Mbappe meniru aksi legenda Argentina, Diego Maradona yakni cetak gol dengan tangan. Aksi Mbappe ini dilakukannya saat PSG melawan Stade Reims di semifinal Piala Liga Prancis, Kamis (23/1/2020).
Dikutip dari Sky Sports, Mbappe mencoba untuk mencetak gol dengan tangannya ke gawang Reims pada menit ke-90. Aksi ‘gol tangan Tuhan’ Mbappe bermula saat pemain Prancis tersebut lakukan aksi individu ke gawang Reims.
Namun, ia mendapat pengalawan ketat dari Axel Disasi. Akibatnya Mbappe pun terjatuh. Di tengah situasi tersebut, Mbappe dengan sengaja menggunakan tangannya untuk mendorong bola ke arah gawang kosong. Sayagnya, wasit yang memimpin laga hanya mengganjar kartu kuning untuk Mbappe.
Menariknya, mendapat kartu kuning dan dianggap melakukan tindakan tidak sportif. Mbappe hanya tersenyum saat mendapat kartu kuning dari wasit. Tak hanya itu, di akun Twitter pribadinya, ia juga merespon senyum tweet dari akun yang membahas aksinya itu.
Tidak hanya Mbappe yang bertingkah saat melawan Reims. Rekannya di lini depan, Neymar pun jadi sorotan di laga ini. Neymar lakukan aksi ‘tak senonoh’ dengan memberi umpan dengan bokongnya.
Aksinya ini pun sempat mengecoh pemain Reims yang mengawalnya. Namun aksi Neymar ini pun mendapat sorotan dari publik.
-
PSG Sebut Real Madrid Lakukan Pendekatan Ilegal ke Mbappe
-
Mbappe Mengaku Lebih Hormati Messi Dibanding Neymar
-
Striker Paris Saint-Germain Kylian Mbappe Ke Real Madrid, Carlo Ancelotti: Itu Masalah Klub, Bukan Urusan Saya
-
Ketegangan Antara Mbappe dan Giroud Sudah Reda
-
Kylian Mbappe Dinilai Cocok Main di Liverpool Terlebih Dahulu Baru ke Real Madrid