DBAsia News

Wasit Mark Geiger Laga Portugal vs Maroko Sempat Minta Jersey Pepe

Mark Geiger

IDNGoal.news, Sebuah cerita menarik diungkapkan bek kanan Maroko, Nordin Amrabat perihal wasit pemimpin laga kedua Grup B Piala Dunia 2018 antara negaranya kontra Portugal, Rabu (20/6).

Laga yang berlangsung di Luzhniki Stadium ini dipimpin oleh wasit asal Amerika Serikat, Mark Geiger. Beberapa keputusan kontroversial sempat muncul dari Geiger di pertandingan ini.

Menariknya, seusai laga Amrabat menceritakan kepada media Belanda bahwa sang pengadil sempat meminta jersey milik bek Portugal, Pepe.

Terkesan dengan Ronaldo

Tak hanya itu, Amrabat menyebut Geiger juga sangat terkesan dengan bintang Portugal, Cristiano Ronaldo yang juga menjadi pencetak gol tunggal kemenangan Seleccao dalam laga ini.

“Luar biasa, saya tak tahu seperti apa dia (wasit Amerika ini) dulunya. Ia sangat terkesan dengan Cristiano Ronaldo, dan saya mendengar dari Pepe bahwa ia meminta jersey Pepe di babak pertama,” ungkap Amrabat kepada NOS.

“Ayolah, apa ini? Kita berada di Piala Dunia, bukan di sirkus!” keluh Amrabat.

Main dengan Gegar Otak

Amrabat sendiri tampil di laga ini dengan mengenakan helm pelindung di kepalanya usai sempat menderita gegar otak dalam laga pertama melawan Iran.

“Sangat panas, keringat mengucur dan helm ini sangat ketat. Sejak menit pertama hingga saat saya bangun di rumah sakit, saya ingin bermain hari ini, saya merasa baik-baik saja, meski saya merasa lebih lelah dibanding biasanya,” ujar Amrabat.

“Sekarang waktunya istirahat, memulihkan diri dan menutup Piala Dunia dengan manis,” lanjut pemain milik Watford ini.

Maroko Gugur

kalahan 0-1 dari Portugal sendiri membuat petualangan Maroko di Piala Dunia 2018 dipastikan terhenti di fase penyisihan grup.

 

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?