DBAsia News

Victor Font Prediksi Karier Ronald Koeman Tak Lama di Barcelona

DBasia.news – Xavi Hernandez tetap jadi pelatih impian Barcelona. Tak ayal Ronald Koeman diprediksi takkan bertahan lama sebagai pelatih baru Barcelona.

Kandidat presiden Barcelona, Victor Font, mengklaim punya rencana memulangkan Xavi Hernandez pada musim depan jika terpilih sebagai presiden. Dengan begitu, posisi Ronald Koeman menghadapi ancaman.

Saat ini, Font sedang mempersiapkan diri dalam pencalonan presiden anyar Barcelona yang akan dilangsungkan pada pertengahan Maret 2021. Font ingin melengserkan Josep Maria Bartomeu yang sudah memimpin sejak 2014.

Tak hanya ingin menggantikan Bartomeu, Font juga ingin mengubah struktur jajaran pelatih. Ronald Koeman akan dipecat terlepas dari hasil apa pun yang diraih. Font menegaskan rencananya pada wawancara bersama El Larguero.

Nantinya, posisi Ronald Koeman akan digantikan Xavi Hernandez. Saat ini, Xavi sedang menimba ilmu sebagai pelatih Al-Sadd Qatar.

Terlepas dari masa depannya yang tak pasti, Koeman punya tugas berat mengembalikan Barcelona ke jalur juara. Pada musim ini, Barca puasa gelar setelah gagal di Liga Champions, LaLiga, dan Copa del Rey. Hasil tersebut membuat Quique Setien dipecat.

Bartomeu menegaskan, Barcelona sedang mempersiapkan rencana merombak komposisi pemain. Lionel Messi, Antoine Griezmann, Frenkie de Jong, Marc-Andre ter Stegen, dan Ansu Fati adalah segelintir pemain yang nasibnya tetap aman. Sementara itu, pemain lainnya akan dievaluasi kembali.

Barcelona juga memecat Eric Abidal dari jabatan direktur olahraga. Blaugrana kecewa dengan kinerja Abidal di bursa transfer.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?