DBasia.news – Timnas Prancis akan melakoni laga lanjutan kualifikasi Piala Eropa 2020 melawan Islandia, Sabtu (12/10/2019) dini hari WIB di Stadion Laugardalsvollur. Raphael Varane berharap, anak asuh Didier Deschamps mampu mengatasi keadaan dimana Prancis tidak diperkuat sejumlah pemain kunci melawan Islandia nanti.
Jelang partai tersebut, tim berjulukan Les Blues tidak bisa diperkuat Paul Pogba, Kylian Mbappe, dan sang kapten Hugo Lloris. Posisi Lloris di bawah mistar gawang akan digantikan oleh penjaga gawang Olympique Marseille, Steve Mandanda.
“Sungguh, ini adalah dua pertandingan penting. Bermain di Islandia tidak pernah mudah karena itu adalah kesempatan bagus buat mereka. Kami tidak bisa diperkuat kapten tim dan itu adalah kerugian karena ia sangat penting buat kami,” ujar Raphael Varane seperti dikutip dari situs resmi Federasi Sepak Bola Prancis (FFF).
“Namun, kami memiliki banyak pemain penting dan kami harus menunjukkan karakter bagus agar lolos dari babak kualifikasi. Kami perlu tampil solid dan bermain di level yang baik,” ucapnya.
Setelah melawan Islandia, hanya berselang tiga hari Les Blues dijadwalkan melakoni laga melawan Turki. Partai itu akan berlangsung di Stade de France, Selasa (15/10/2019) dini hari WIB.
-
Pemain Prancis Ini Jadi Incaran MU Saingi Erling Haaland
-
Kurang Fit Jelang Menghadapi Islandia, Kevin de Bruyne Dipulangkan ke Manchester City
-
Hasil Laga UEFA Nations League: Penalti Sterling Bawa Inggris Taklukkan Islandia, Ronaldo Absen Kontra Kroasia
-
Paul Pogba Beri Sinyal Positif Untuk Manchester United
-
Legenda Arsenal Nilai Anthony Martial Bisa Jadi Legenda Manchester United