DBasia.news – Gelandang Arsenal, Lucas Torreira, mengaku nyaman berada bersama klub asal London itu. Ia pun ingin bertahan lama bersama The Gunners.
Torreira merupakan salah satu pembelian Arsenal di musim panas lalu. Sang gelandang dibeli dari Sampdoria usai tampil bagus bersama Timnas Uruguay di Piala Dunia 2018.
Gelandang 22 tahun itu langsung tampil impresif sebagai gelandang jangkar Arsenal.
“Saya memberikan hidup untuk negara dan sekarang saya memiliki kesempatan ini dengan Arsenal. Saya beradaptasi dengan banyak hal baru,”katanya.
“Saya berharap bisa tinggal di London untuk waktu yang lama. Liga Primer merupakan turnamen terberat di dunia. Anda harus siap secara fisik dan mental untuk memainkan banyak pertandingan,” kata Torreira.
“Sangat menyenangkan bisa bermain bersama beberapa pemain kelas dunia. Saya duduk di ruang ganti di antara Mesut Ozil dan Alex Lacazette. Target pertama saya adalah menembus tim utama. Saya merasa sudah melakukannya sekarang.”
Torreira telah membela Arsenal dalam 33 pertandingan musim ini dengan sumbangan dua gol dan tiga assist.
-
Mikel Arteta Membedah Alasan Arsenal Kalah Tiga Kali Beruntun
-
Liverpool Butuh Harry Kane di Lini Depan
-
Dianggap Jadi Anak Emas Premier League, Mikel Arteta Beri Tanggapan
-
Duo Liverpool Bersaing Untuk Sepatu Emas Premier League 2021/22
-
Bos Arsenal Belum Bisa Pastikan Thomas Partey Dan Aubameyang Untuk Laga Liverpool