DBAsia News

Tolak Tawaran Klub Lain, Kapten Persib Ikrar Janji bertahan dengan Maung Bandung

Persib Bandung

DBasia.news – Supardi Nasir, kapten Persib Bandung, telah berkepala tiga (usia 30 tahun) lebih. Kendati demikian, namanya masih laris manis di bursa transfer pemain dan diincar klub-klub lain.

Akan tetapi, pemilik nomor punggung 22 ini terpaksa menolaknya. Pasalnya tawaran itu datang bukan dari Liga 1.

“Ada tawaran, tapi bukan dari Liga 1. Tapi saya masih fokus Liga 1. Alasannya karena saya masih mampu, ingin memberikan yang terbaik di ujung karier,” ujar Supardi di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Selasa (4/12).

Supardi masih berharap bisa bergabung dengan Persib Bandung. Sebab dikatakan dia, Persib tidak hanya merupakan sebuah tim sepak bola, namun lebih pada keluarga kedua. Dari mulai manajemen, pelatih, pemain, suporter, hingga wartawannya.

“Saya ingin menutup karier di sini tapi semua rencana Allah yang menentukan. Niatnya ingin tetap di sini, bahasanya menutup karier. Karena seiring berjalannya waktu, masalah hati, saya merasa nyaman di sini. Tidak ada gap, kita berjuang bersama-sama,” kata Supardi Nasir.

Akan tetapi, pemain yang akrab disapa Bang Haji ini akan menyerahkan segala keputusan kepada manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) selaku perusahaan yang menaungi Maung Bandung.

“Tergantung manajemen. Ketika tim membutuhkan tenaga saya, saya layak disini, saya akan di sini. Dan saya berharap saya bisa main disini lagi,” harapnya.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?