DBAsia News

Timnas Indonesia Kalah dari Malaysia

DBasia.news –  Timnas Indonesia kalah 0-2 dari Malaysia, pada putaran kedua babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (19/11). Hasil ini merupakan kekalahan kelima secara beruntun yang diterima Skuat Garuda di Grup G.

Kedua tim memulai pertandingan dengan tempo yang cepat. Timnas Indonesia yang membutuhkan kemenangan, memiliki dua peluang emas pada sepuluh menit pertama lewat tendangan yang dilakukan oleh Febri Hariyadi dan TM Ichsan.

Malaysia memanfaatkan kecepatan yang dimiliki oleh Mohamadou Sumareh dan ketenangan dari Muhammad Safawi Rasid. Keduanya membuat Muhammad Ridho bekerja keras pada awal babak pertama.

Febri Hariyadi kembali mendapatkan peluang emas. Sudah berhadapan satu lawan satu dengan penjaga gawang Khairulazhan Mohd Khalid, tetapi sepakannya masih bisa dihalau dengan kaki.

Harimau Malaya akhirnya berhasil membongkar pertahanan Timnas Indonesia. Mereka mecetak gol dari tendangan bebas yang dilakukan oleh Muhammad Safawi Rashid pada menit ke-30.

Menit ke-36, Skuat Garuda mendapatkan peluang emas. Namun kemelut yang ada di depan gawang Malaysia masih belum bisa dimanfaatkan oleh Greg Nwokolo dan Otavio Dutra sehingga gol penyama kedudukan belum tercipta.

Di sisa akhir babak pertama, kedua tim tidak memiliki peluang yang berbahaya. Alhasil skor 1-0 tidak berubah hingga babak pertama berakhir.

Babak kedua berjalan tempo pertandingan kedua tim tidak mengalami perubahan yang signifikan. Tetapi sesekali kedua tim masih sulit untuk bisa menembus pertahanan tim satu sama lain.

Alih-alih menyamakan kedudukan, Timnas Indonesia justru malah kebobolan kembali dari Malaysia. Kembali Safawi Rasid berhasil mecetak gol dari tendangan kerasnya dalam kotak penalti pada menit ke-73.

Timnas Indonesia mendapatkan peluang emas pada menit ke-81. Febri Hariyadi dijatuhkan di kotak terlarang. Osas Saha yang menjadi algojo gagal menyelesaikan tugasnya.

Pada lima menit terakhir, Malaysia semakin leluasa dalam melakukan serangan ke gawang Timnas Indonesia. Tetapi hingga akhir laga, tidak ada laga gol yang tercipta pada pertandingan ini.

Hasil ini membuat Timnas Indonesia semakin terpuruk di dasar klasemen sementara Grup G. Sementara Malaysia sementara di posisi kedua klasemen sementara Grup G dengan 9 poin dari 5 laga. Malaysia selisih dua angka dari Vietnam di puncak klasemen.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?