DBasia.news – Nicolo Zaniolo mencetak gol pertama tim saat Roma mengalahkan Torino dengan skor 3-2 di Olimpico, Sabtu lalu.
Itu merupakan gol kedua pemain didatangkan Giallorossi pada mercato musim panas lalu.
Mengingat ia adalah pemain kelahiran tahun 1999, maka berkat dua gol itu, ia berstatus pemain termuda dengan gol terbanyak di Serie A.
Zaniolo masih berpotensi terus menambah pundi-pundi golnya. Mengingat ia merupakan pilihan utama pelatih Eusebio Di Francesco.
Sementara itu, satu lagi data statistik menunjukkan skuat Roma musim ini semakin muda dari musim sebelumnya.
Bagaimana tidak, usia rata-rata tim ketika mengalahkan Torino dengan skor 3-2, Sabtu lalu hanya 25 tahun 355 hari.
Dari daftar starter yang turun bersua Torino bahkan hanya ada tiga pemain yang lahir sebelum tahun 1990.
Ketiganya adalah Federico Fazio tahun 1987, Aleksandar Kolarov tahun 1985, dan Edin Dzeko tahun 1986.
Tercatat dua pemain bahkan kelahiran tahun 1999 yaitu Justin Kluivert dan Nicolo Zaniolo.