DBasia.news – Sriwijaya FC akan kedatangan Bhyangkara FC pada lanjutan Liga 1, Jumat (12/10) mendatang. Jelang laga, kubu Sriwijaya mendapatkan kabar buruk karena dipastikan tidak akan dipekuat bek andalan mereka, Al Hadji.
Mantan bek Semen Padang ini terkena akumulasi kartu kuning. Di laga melawan Bali United pekan tadi, Al Hadji dihadiahi wasit kartu kuning menit ke-53, karena dianggap menjatuhkan pemain lawan.
Ternyata, itu menjadi kartu kedua bagi bek berusia 31 tahun itu. Sebelumnya, Al Hadji juga sempat terkena kartu kuning saat melawan Persipura.
Di putaran pertama, Al Hadji sudah pernah terkena akumulasi saat masih membela Borneo FC. Sehingga hitung-hitungan kartu kuning Al Hadji berlanjut saat ia berlabuh di Sriwijaya FC. Itulah alasan, kenapa ia yang baru mengantungi dua kartu kuning bersama Sriwijaya FC harus menepi.
“Ya, benar Al Hadji terkena kartu kuning. Dia absen melawan Bhayangkara FC, tentu kami akan cari penggantinya,” ucap Subangkit.
Kandidat kuat pengganti Al Hadji sudah pasti legiun asing asal Makedonia, Goran Gancev. Mantan pemain Arema FC ini bakal berduet dengan Alan Henrique di laga melawan Bhayangkara FC pekan ini.
Kendati demikian, Subangkit menegaskan masih belum mengambil keputusan starting eleven. Saat ini semua pemain masih punya kesempatan yang sama untuk turun.
Selain Goran, pelatih masih punya Ahmad Faris, Jecky Arisandi ataupun Marckho Maraudje yang mungkin bisa digeser ke tengah. “Kami masih punya waktu mempersiapkan tim. Kita tentukan starting eleven satu hari menjelang pertandingan,” ucapnya.