DBAsia News

Soal Pemanggilan Pemain ke Timnas, Madura United Ajukan Syarat

Fachruddin Aryanto

DBasia.news – Sebanyak dua pemain Madura United mendapat panggilan memperkuat Timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala AFF 2018.

Menanggapi pemanggilan pemainnya, pihak Madura United menyampaikan satu permintaan terkait dipanggilnya Alfath Fathier dan Fachruddin Wahyudi Aryanto.

Permintaan itu adalah toleransi waktu yang diminta Madura United kepada PSSI. Masalahnya, tenaga dua pemain andalan di lini pertahanan itu masih dibutuhkan tim saat bertandang ke markas Bali United di pekan 29 Liga 1 pada 3 November nanti.

“Pada prinsipnya, kami mempersilakan pemain ke tim nasional. Hanya, kami meminta penundaan waktu minimal sampai tanggal 4 November,” ucap Manajer tim, Haruna Soemitro.

 

Alfath Fathier


Permintaan itu bukannya tanpa alasan yang kuat. Jeda waktu yang lumayan panjang, menjadi alasan khusus mengapa Madura United mengajukan toleransi waktu bagi dua pemainnya itu.

Jadwal pertandingan di Piala AFF bagi Timnas senior melawan Singapura masih akan berlangsung pada 9 November mendatang. Sehingga, toleransi waktu yang diminta tim Laskar Sape Kerrab cukup masuk akal.

“Pertimbangan ini kami sampaikan karena klub sudah pasti tidak bisa menggunakan jasa pemain hingga 26 November nanti,” papar Haruna.

“(Jeda) waktu pertandingan timnas melawan Singapura (dengan MU kontra Bali United) juga masih cukup (sekitar lima hari),” tambah mantan Manajer Persebaya Surabaya tersebut.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?