DBAsia News

Seri Ketiga Liga 1 Putri 2019 Berlangsung di Bogor dan Biak

DBasia.news –  Seri ketiga Liga 1 Putri 2019 akan mulai digelar pada awal November ini. Untuk grup A yang bakal dimulai pada 4 November, TIRA Persikabo Kartini kembali diberikan kepercayaan untuk menjadi tuan rumah. Sedangkan pertandingan di grup A akan diselenggarakan di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.

Manajer TIRA Kabo Kartini, Esti Puji Lestari, menegaskan pihaknya sudah siap untuk kembali menjadi tuan rumah meski kembali tak bisa dihadiri penonton.

“Walaupun kemarin pada seri kedua sulit untuk perizinan dan keinginan suporter yang ingin menyaksikan pertandingan, tapi ya mau bagaimana lagi kami sudah dipercaya dan harus dilakukan,” ucap Esti.

“Saya ditunjuk lagi oleh PSSI karena salah satunya keberhasilan kami menyelenggarakan seri kedua, juga karena waktunya mepet. Daripada pulang pergi lebih baik di Bogor lagi. Tapi ternyata ada beberapa tim juga yang pulang. Ya tak mengapa lah, mungkin mereka kan harus bertemu keluarga,” lanjutnya.

Mantan manajer Persijap Jepara itu juga menepis anggapan TIRA Kabo Kartini akan mendapat banyak keuntungan dengan digelarnya seri ketiga di Stadion Pakansari.

“Di sini kami tidak ada maksud menjadi tuan rumah bisa menjadi unggul. Hal ini kadang-kadang yang menjadi fenomena di Indonesia bahwa tuan rumah pasti unggul. Tidak seperti itu,” tuturnya.

Sementara itu, untuk grup B akan digelar Stadion Cendrawasih, Kabupaten Biak Numfor. Untuk seri ketiga ini, Persipura Jayapura yang bertindak sebagai tuan rumah. Berdasarkan jadwal yang ada, grup B yang dihuni Persipura, Arema FC, Persebaya Surabaya, PSM Makassar, dan Bali United itu akan memulai pertandingan mereka, Sabtu (2/11).

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?