DBAsia News

Sergio Ramos Selalu Siap Jadi Eksekutor Penalti Madrid setelah Kepergian Ronaldo

Sergio Ramos


DBasia.news –  Kepergian Cristiano Ronaldo ke Juventus mengalihkan tanggung jawab eksekutor penalti Real Madrid ke Sergio Ramos. Sang pemain mengaku senang dan selalu siap menjalankannya.

Meski Real Madrid terseok-seok pada musim ini, namun Sergio Ramos tetap menjadi bek yang punya insting mencetak gol tinggi. Hingga saat ini, pemain tim nasional Spanyol tersebut sudah membukukan 10 gol.

Sebagian besar dari gol tersebut dihasilkan melalui titik putih. Sebab, ia merupakan eksekutor utama bagi Real Madrid. Tidak jarang, Ramos menceploskan bola melalui gaya tendangan penalti panenka.

“Saya mengambil peran itu setelah kepergian Cristiano Ronaldo dan saya senang melakukannya. Panenka adalah cara untuk melakukannya, namun saya tidak pernah ingin menyinggung kolega,” tegas Sergio Ramos kepada Antena 3.

Selain menjadi algojo tendangan penalti, kini Sergio Ramos punya tugas memimpin Real Madrid menghadapi jadwal neraka pada Februari. El Real akan menghadapi Barcelona pada pertandingan semifinal Copa del Rey, bersua Atletico Madrid di LaLiga dan menghadapi Ajax pada 16 besar Liga Champions.

Sergio Ramos menilai itu akan menjadi saat yang sulit bagi Real Madrid. Apalagi, saat ini Los Blancos masih berada pada peringkat ketiga LaLiga dengan selisih delapan poin dari pemimpin klasemen, Barcelona.

“Kami menghadapi Barcelona yang merupakan pemimpin LaLiga dan menjadi lawan kami di Copa del Rey. Kami juga akan melakoni derby dengan Atletico di LaLiga,” papar Ramos.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?