DBAsia News

Romelu Lukaku Masih Miliki Peran Krusial Dalam Skuat Manchester United

Romelu Lukaku

DBasia.news – Semenjak Manchester United dilatih oleh Ole Gunnar Solskjaer, lini depan klub lebih sering ditempati oleh Marcus Rashford, Anthony Martial, dan Jesse Lingard. Romelu Lukaku, pemain seharga 90 juta poundsterling, jadi jarang bermain.

Meski jarang ditunjuk sebagai starter, Solskjaer menilai Lukaku tetap bisa produktif, sebuah pengalaman yang familiar dengan pengalamannya sebagai semasa menjadi pemain hingga ia dijuluki supersub. Solskjaer yakin Lukaku akan berupaya untuk menambah kesempatan bermainnya.

“Dia (Lukaku) bagian penting dari skuat, tentu saja. Tidak ada yang mencetak gol sebanyak dia dalam latihan. Ada tiga yang bermain paling banyak tetapi kemudian saya punya Rom, Juan (Mata), Alexis (Sanchez), jadi saya punya enam depan yang bisa saya rotasi dan Rom pasti akan banyak bermain,” kata Solskjaer dikutip laman ESPN.

“Saya dulunya salah satu dari empat striker saat kami bermain dengan dua striker. Sekarang kami memiliki enam pemain depan dan kami bermain dengan tiga penyerang. Kami bisa melakukan rotasi dan ada cukup banyak pertandingan dan waktu bermain.”

“Ini tentang mengambil peluang saat Anda mendapatkannya, dan untuk bersikap adil, Rom sudah mencetak tiga gol. Tergantung pada dirinya untuk bisa mencetak lebih banyak gol.”

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?