DBasia.news – Perjalanan 22 pertandingan tanpa terkalahkan Arsenal harus terhenti di kandang Southampton. Pelatih Southampton, Ralph Hasenhuettl sukses memetik kemenangan pada kesempatan perdana membesut The Saints.
Usai pertandingan, Hasenhuettl angkat bicara soal sukses pasukannya. Hasenhuettl mengapresiasi kerja keras pemainnya sepanjang pertandingan.
“Kami bermain sangat baik sejak menit pertama pada pertandingan ini. Para pemain sangat fokus mengantisipasi pergerakan bola Arsenal sambil sesekali melancarkan serangan balik. Menurutku ini yang membuat kami menang,” katanya.
Kemenangan ini membawa Southampton untuk sementara keluar dari zona merah dengan menempati peringkat ke-17. Danny Ings dkk kini mengoleksi 12 angka hasil dari dua kemenangan dan enam hasil imbang.
Hasenhuettl juga merasa optimistis timnya bisa semakin berkembang pada pertandingan ke depan. Terutama jika para pemainnya bisa tetap konsisten menerapkan skema permainan yang ia terapkan di dalam tim.
“Kami tidak mudah menyerah dan laga tadi menjadi pembuktian karakter kami. Bukan tidak mungkin kami akan semakin kuat ke depannya. Selain itu, para penonton juga punya andil besar dari permainan hari ini,” imbuhnya.
-
Mikel Arteta Membedah Alasan Arsenal Kalah Tiga Kali Beruntun
-
Liverpool Butuh Harry Kane di Lini Depan
-
Dianggap Jadi Anak Emas Premier League, Mikel Arteta Beri Tanggapan
-
Duo Liverpool Bersaing Untuk Sepatu Emas Premier League 2021/22
-
Bos Arsenal Belum Bisa Pastikan Thomas Partey Dan Aubameyang Untuk Laga Liverpool