DBAsia News

Reaksi Berkelas Sergio Ramos atas Siulan Fans Madrid di Santiago Bernabeu

Sergio Ramos

DBasia.news – Real Madrid kembali ke laju kemenangan kala menjamu Real Valladolid di pekan 11 LaLiga yang berlangsung di Santiago Bernabeu. Sebelumnya, Los Merengues tak pernah menang di lima laga beruntun di LaLiga.

Sempat susah payah dan dibuat frustrasi oleh solidnya lini pertahanan skuat asuhan Sergio Soriano, kepastian tiga poin Los Blancos berhasil dipastikan melalui gol bunuh diri Kiko Olivas di menit ke-82 dan juga penalti Sergio Ramos di menit ke-88.

Meski berhasil meraih kemenangan, hal tersebut tak lantas membuat para penggemar yang hadir di Santiago Bernabeu merasa puas. Bahkan tak sedikit di antara mereka yang mencemooh juga menyiuli para pemain. Salah satu sosok yang jadi sasaran adalah kapten tim, Sergio Ramos.

Tanpa emosi, pemain berusia 32 tahun itu pun akhirnya buka suara. Bahkan Ramos merasa senang karena para penggemar memilih melampiaskan rasa emosi pada dirinya.

 

Sergio Ramos


“Sejujurnya, saya tidak terlalu menyadari hal tersebut (siulan dan cemoohaan dari para penggemar Real Madrid). Saya sangat memahami perasaan mereka. Sebagai seorang kapten, saya harus berada di depan dan memimpin tim ini. Saya pun merasa bangga karena penggemar melampiaskan kemarahannya pada saya,” ujar Ramos seperti dilansir AS English.

Ramos bukanlah pemain pertama yang mendapatkan cemoohan serta siulan dari publik Bernabeu, sebelumnya Cristiano Ronaldo juga pernah mendapatkan perlakuan yang sama.

Kemenangan kontra Valladolid membuat Real Madrid sukses membukukan dua kemenangan beruntun dan memperbaiki posisi di klasemen sementara La Liga. Kini Marco Asensio dan kawan-kawan sukses naik ke peringkat enam dengan koleksi 17 poin.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?