DBAsia News

Qatar U-19 ke Piala Dunia U-20 Setelah Kalahkan Thailand U-19

Qatar U-19

DBasia.news – Qatar U-19 berhasil mengalahkan Thailand U-19 7-3, pada laga perempat final Piala Asia U-19 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (28/10) malam WIB. Alhasil, Qatar U-19 melaju ke semifinal Piala Asia U-19 2018 dan Piala Dunia U-20 2019.

Dalam pertandingan tersebut, Qatar U-19 mendominasi jalannya laga pada menit awal babak pertama. Qatar U-19 mencetak gol terlebih dahulu melalui Hashim Ali pada menit ke-13.

Selanjutnya, Qatar U-19 berhasil mencetak gol melalui Nasser Al Yazidi pada menit ke-21. Skor 2-0 untuk Qatar U-19.

Di babak kedua, Thailand U-19 tidak menyerah. Alhasil Thailand U-19 memperkecil keunggulan melalui Korawich Tasa pada menit ke-49. Skor 1-2 untuk Qatar U-19.

Thailand U-19 akhirnya menyamakan kedudukan melalui Sakulchai Seangtaepoo pada menit ke-61. Skor imbang 2-2.

Kemudian, Thailand U-19 mengejutkan Qatar U-19. Thailand U-19 membalikan keunggulan melalui Thirathon Prueangna pada meit ke-81. Skor 3-2 untuk Thailand U-19.

Qatar U-19

Namun, Qatar U-19 menyamakan kedudukan melalui Ahmed Suhail pada menit ke-87. Skor menjadi imbang 3-3. Pertandingan dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu.

Qatar U-19 kembali mencetak gol melalui Abdulrasheed Umaru pada menit ke-99. Skor 4-3 untuk Qatar U-19.

Tak berselang lama, Qatar U-19 akhirnya mampu menambah keunggulan melalui Khaled Mansour pada menit ke-106. Skor 5-3 untuk Qatar U-19.

Abdulrasheed Umaru memperbesar keunggulan Qatar U-19 pada menit ke-117. Ditambah gol dari Youssef Ayman, tiga menit berselang. Skor 7-3 untuk kemenangan Qatar U-19.

Qatar U-19 melaju ke semifinal Piala Asia U-19 2018. Mereka berhak mendapat satu tiket mewakili benua Asia di ajang Piala Dunia U-20 2019 Polandia.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?