DBasia.news – Musim depan Paris Saint-Germain (PSG) resmi mendapatkan sponsor utama baru. Hal ini setelah Les Parisiens mencapai kesepakatan dengan perusahaan perhotelan Corral.
“Accor dan Paris Saint-Germain mengumumkan kesepakatan global berdurasi multitahun. ALL (Accor Live Limitless) program kesetiaan gaya hidup baru dari Accor, akan menjadi mitra utama dan sponsor kostum resmi sejak 2019-20,” pernyataan resmi PSG.
Tak disebutkan secara jelas nilai dan durasi kontrak Accor sebagai sponsor baru PSG tersebut.
Kabarnya nilai kontrak Accor disebutkan berada di antara Yokohama dengan Chelsea yang senilai 46 juta euro per tahun dan Chevrolet dengan Manchester United yang mencapai 66 juta euro per tahun.
Pengumuman rsmi ke publik terkait kontrak sponsor baru itu akan dilakukan Presiden Nasser Al-Khelaifi Jumat (22/2). Kemungkinan saat itulah akan terkuak secara lebih jelas nilai dan durasi kontrak PSG dengan Accor.
-
UEFA Izinkan Fans Datang Ke Stadion Saat Piala Super Eropa
-
Kalahkan RB Leipzig, PSG Lolos Ke Final Liga Champion untuk Pertama Kali
-
UEFA Rilis Jersey Liga Champions Khusus sebagai Bentuk Terima kasih kepada Petugas Medis
-
Thomas Tuchel Masih Berharap Kylian Mbappe Tampil Kontra Atalanta
-
UEFA Berencana Ubah Sistem FFP setelah Gagal Berikan Larangan Bermain Bagi Manchester City