DBAsia News

Prediksi Real Madrid vs Leganes 31 Oktober 2019

DBasia.news –  Kompetisi tertinggi di ajang Liga Spanyol, La Liga musim 2019/2020 kembali berlanjut pada tengah pekan ini. Kompetisi elit di liga top Eropa ini sudah masuk pekan ke-11. Salah satu laga yang akan digelar pada pekan ke-11 mempertemukan Real Madrid melawan Leganes. Pertandingan  ini akan digelar di Estadio Santiago Bernabéu (Madrid), Kamis (31/10/2019).

Kondisi Tim

Real Madrid sedang dalam kondisi tak stabil. Pada 5 laga terakhir, Real Madrid gagal meraih kemenangan secara konsisten. Tercatat, pada 5 laga terakhir di semua ajang Real Madrid hanya meraih 2 kemenangan, 2 kali imbang dan sekali menelan kekalahan. Pada akhir pekan lalu, Real Madrid diluar dugaan gagal menelan kekalahan. Menantang Mallorca, Real Madrid kalah dengan skor 0-1.

Pada papan klasemen sementara, Real Madrid masih menempati posisi keenam. Hingga 9 laga yang sudah dijalani, Real Madrid baru mengumpulkan 18 poin. Real Madrid tertinggal dua poin dari Granada yang berada di puncak klasemen sementara  La Liga dengan mengumpulkan 20 poin.

Kemenangan wajib di dapat oleh Real Madrid demi kembali bersaing di ajang La Liga. Terlebih lagi, Real Madrid memiliki target menjadi juara. Terakhir kali Real Madrid meraih gelar juara La Liga pada musim 2016/2017 silam.

Sementara itu, Leganes tampil buruk di awal musim ini. Hingga 10 laga yang sudah dijalani, Leganes hanya meraih 5 poin. Raihan ini menempatkan berada di posisi ke-20 atau juru kunci klasemen sementara La Liga.

Namun, Leganes pada laga terakhir La Liga dengan mengalahkan Mallorca. Bermain dikandang sendiri, Leganes menang dengan skor 1-0. Kemenangan ini menjadi momen untuk bangkit di awal musim ini.

Laga ini akan berlangsung sengit. Terlebih lagi, kedua klub ingin meraih kemenangan demi memperbaiki di papan klasemen. Real Madrid akan diuntungkan dengan tampil dikandang sendiri dan memiliki skuad terbaik.

Pemain Kunci

  • Eden Hazard ( Real Madrid )

Pemain termahal Real Madrid di musim ini, Eden Hazard, sudah mencetak gol perdana di musim ini. Sebelumnya di beberapa laga yang sudah dijalani, Hazard masih nihil gol. Eden Hazard masih membutuhkan waktu untuk membuktikan kualitas sebagai penyerang top dunia dan Eropa.

  • Óscar Rodríguez ( Leganes)

Pemain yang baru berusia 21 tahun ini, menjadi kekuatan baru bagi lini tengah Leganes. Selain bertugas untuk membangun serangan dari sektor tengah, Oscar sudah mencetak 2 gol. Oscar akan bertarung dengan Luca Modric dan James pada sektor tengah.

Prediksi Skor

Real Madrid 2 – 0 Leganes

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?