DBAsia News

Portugal Kalah dari Ukraina, Cristiano Ronaldo Cetak Rekor Gol Ke-700

DBasia.news –  Walau kalah 2-1 dari Ukraina dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Eropa 2020, Selasa (15/10) dini hari WIB, pemain tim nasional Portugal Cristiano Ronaldo berhasil cetak rekor baru sepanjang kariernya. Ia sukses mencetak gol ke-700 untuk Timnas Portugal, dan menjadi pemain keenam yang berhasil menembus 700 gol.

Peraih lima Ballon d’Or tersebut mengonversi penalti di menit ke-72 setelah pemain Ukrainan melakukan handball di area terlarang.

Ronaldo menjadi pemain keenam yang mencatat prestasi tersebut, menyusul mantan penyerang Jerman Gerd Muller dan legenda Hongaria Ferenc Puskas, duo Brasil Pele dan Romario serta penggawa Republik Ceko Josef Bican.

Satu-satunya pemain lain yang masih aktif dan mendekati angka 700 adalah pemain Barcelona dan Argentina, Lionel Messi, yang telah mengoleksi 672 gol.

Ronaldo, 34 tahun, melakoni debut internasional di usia 18 dalam kemenangan 1-0 atas Kazakhstan pada 20 Agustus 2003, dan mencetak gol perdananya di laga pembuka Euro 2004, di mana Portugal kalah 2-1 dari Yunani yang keluar sebagai juara.

Di level klub, Ronaldo mencetak lima gol untuk Sporting CP, 118 bersama Manchester United, rekor di Real Madrid dengan 450 gol, dan 32 untuk klub sekarang Juventus.

Di level internasional, Ronaldo sudah berkontribusi 95 gol, hanya kalah dari Ali Daei yang mengoleksi 109 untuk timnas Iran.

Namun, sejumlah media melaporkan Ronaldo mencapai 700 gol pada Jumat (11/10) lalu setelah golnya dalam kemenangan 3-0 Portugal atas Luksemburg.

Perbedaan tersebut terjadi karena gol lawan Real Sociedad pada 2011 diakui Pepe milik kompatriotnya untuk membantu Ronaldo dalam perebutan El Pichichi melawan Messi di musim itu. Namun, sebagian besar statistik tidak menganggap gol tersebut milik Ronaldo.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?