DBAsia News

Persija Akui Kehilangan Andritany Ardhiyasa dan Riko Simanjuntak

Andritany Ardhiyasa

DBasia.news – Persija Jakarta urung meraih kemenangan di tiga pertandingan terakhir mereka. Disinyalir, menurunnya performa mereka terjadi karena kehilangan Andritany Ardhiyasa dan Riko Simanjuntak yang pergi membela Timnas Indonesia.

Persija masih tanpa Andritany dan Riko ketika menjamu Persela Lamongan pada partai tunda pekan ke-26 Liga 1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat. Pertandingan itu bakal digelar pada Selasa (20/11).

Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco mengaku tidak bermasalah dengan pemanggilan Andritany dan Riko ke Timnas Indonesia. Hanya saja, dirinya mempermasalahkan bentroknya jadwal Liga 1 dengan Piala AFF 2018.

 

Riko Simanjuntak


“Semua pemain bisa masuk Timnas Indonesia, pasti bangga. Keduanya punya kualitas. Keduanya sudah kerja keras. Pelatih Timnas Indonesia (Bima Sakti) juga melihat, mereka bermain di Persija dan panggil ke Timnas Indonesia,” kata Teco pada konferensi pers sebelum pertandingan melawan Persela di SUGBK, Senin (19/11).

“Pemain bangga dan bantu negara maju. Ini situasi normal di sepak bola. Cuma di Indonesia sedikit masalah, jadwal (Liga 1) kadang-kadang bentrok dengan Timnas Indonesia. Kalau begitu, tim merugi. Waktu kehilangan pemain berkualitas tapi rugi,” kata Teco menambahkan.

Persija terancam kehilangan Andritany dan Riko hingga Liga 1 kelar. Pasalnya, gelaran Piala AFF 2018 baru akan selesai pada 15 November mendatang.

Adapun, Liga 1 rampung pada 8 November mendatang. Tapi, Persija berpeluang dapat kembali memakai tenaga Andritany dan Riko jika laju Timnas Indonesia terhenti di babak penyisihan.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?