DBAsia News

Peran Baru Fernandinho yang Dapat Memperpanjang Kariernya

Fernandinho


DBasia.news –  Fernandinho selama bertahun-tahun menjalani peran sebagai gelandang bertahan. Usianya tidak lagi muda. Guna menjaga kelangsungan kariernya di masa depan, Pep Guardiola, manajer Manchester City, menemukan posisi barunya sebagai pemain bertahan.

Manchester City akan mengusung misi mencari suksesor Fernandinho pada bursa transfer musim panas 2019. Maklum, sang pemain saat ini sudah berusia 33 tahun.

Meski begitu, Pep Guardiola mencoba menempatkan Fernandinho pada posisi bek tengah saat Manchester City bersua Arsenal. Hasilnya, Fernandinho bermain cukup apik. Apalagi, pada posisi itu sang pemain tidak membutuhkan stamina seperti seorang gelandang.

“Saya pikir dia bisa bermain pada posisi itu. Saya cukup yakin. Dia cepat, kuat di udara, baik saat bertahan dan ketika melihat bola dia bermain apik. Dia punya umpan, visi dan transisi yang sangat baik,” terang Guardiola seperti dilansir Manchester Evening News.

“Jadi, dia cerdas saat menyerang atau mundur, dia mengerti segalanya. Tentu saja dia harus berlatih lebih banyak. Saya pikir dia bisa melakukannya, namun posisinya sebagai pemain lini tengah,” sambungnya.

“Akan tetapi, saya mengetahui apa yang akan terjadi, kami akan kalah ketika Fernandinho bermain pada posisi itu. Dia bisa bermain pada posisi di sana karena kami menganalisis keterampilan dan apa yang dibutuhkan. Kami membutuhkan seorang pria yang memahami hal itu dan itulah sebabnya kami menggunakannya.”

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?