DBAsia News

Pengorbanan Romelu Lukaku demi Bisa Gabung Inter Milan

Romelu Lukaku

DBasia.news –  Demi dapat bergabung dengan Inter Milan dari Manchester United, Romelu Lukaku, kabarnya tidak keberatan menerima pemotongan gaji.

Inter Milan dilaporkan akan segera meresmikan Antonio Conte sebagai pelatih anyar. Menurut kabar terakhir yang beredar di Italia, mantan arsitek Chelsea tersebut sudah berada di Milan.

Antonio Conte dikabarkan telah meminta kepada menajemen Inter Milan memboyong Romelu Lukaku. Eks Everton itu akan menggantikan posisi Mauro Icardi.

Romelu Lukaku menerima tawaran Inter Milan dengan tangan terbuka. Terlebih, saat ini performanya bersama Manchester United sedang anjlok. Lukaku tidak mencetak gol dalam delapan pertandingan terakhir.

Namun, ada masalah mengganjal yakni gaji Lukaku yang mencapai 250 ribu pounds per pekan. Jumlah tersebut diyakini tidak sanggup dipenuhi Inter Milan.

Romelu Lukaku yang sudah terlanjur ingin bergabung dengan Inter Milan pun mau melakukan pengorbanan. Lukaku bersedia mendapatkan gaji lebih kecil.

Kini, Inter Milan perlu menemukan kata sepakat dengan Manchester United soal harga Lukaku. Kabarnya, The Red Devils tidak ingin menjual Lukaku di bawah 70 juta euro.

Selain Lukaku, Antonio Conte juga meminta Inter Milan mendatangkan bintang AS Roma, Edin Dzeko. Mantan ujung tombak Manchester City tersebut dilaporkan bersedia bergabung bersama Milan Skriniar dan kawan-kawan.

Peluang Inter Milan mendapatkan Romelu Lukaku: 60 persen

Inter Milan akan berupaya keras mendapatkan Romelu Lukaku. Bahkan, Nerazzurri dikabarkan bersedia memasukkan Ivan Perisic dalam kesepakatan. Namun, sebelum itu semua, Inter perlu menjual Mauro Icardi terlebih dahulu.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?