DBAsia News

Pelatih Malaysia Waspadai Perubahan Pelatih Timnas

DBasia.news –  Pelatih Timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe, menanggapi soal perubahan pelatih skuat Indonesia.

Laga kontra Malaysia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (19/11), seharusnya menjadi laga terakhir bersama Timnas Indonesia.

Namun PSSI belakangan menyatakan bahwa Timnas Indonesia akan dipimpin asisten pelatih Yeyen Tumena dengan didampingi Joko Susilo dan Alan Haviludin.

Simon McMenemy sebetulnya sudah berada di Malaysia. Ia dijelaskan hanya mendukung persiapan Skuat Garuda.

“Kami tahu mereka (Indonesia) telah melakukan beberapa perubahan termasuk pelatih dan pemain baru ke dalam skuat. Hal itu tentu saja membuat perubahan pada tim yang pastinya ingin kemenangan bersama skuat baru,” kata Tan Cheng Hoe dikutip dari Harian Metro.

Tan Cheng Hoe menilai bahwa Harimau Malaya perlu waspada. Kemenangan 3-2 di kandang Indonesia, Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, dirasa tak bisa menjadi patokan.

“Jadi kami harus berhenti berpikir atau percaya diri lewat kemenangan sebelumnya, karena semuanya sudah berbeda,” tambahnya.

“Tapi seperti yang selalu saya sampaikan ke pemain, kami harus fokus dan fokus ke persiapan sendiri dan jangan terlalu memikirkan hal lain, karena akan mengganggu fokus kami,” ujarnya.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?