DBasia.news – Pelatih kiper Persib Bandung, Luizinho Fernando Silva Passos memberikan apresiasi terhadap dua kipernya Dhika Bayangkara dan M Aqil Savik di Asia Challenge Cup 2020.
Bahkan Luizinho tak mempermasalahkan di turnamen tersebut, terutama di laga perdana melawan Selangor FA, gawang yang dijaga Dhika Bayangkara mengalami tiga kali kebobolan. Alhasil Persib mengalami kekalahan.
Menurutnya hal itu wajar terjadi karena masa persiapan yang dilakukan cukup sempit. Terhitung, hanya kurang dari satu minggu.
“Saya pikir mereka sudah menunjukan performa yang bagus. Dan saya juga merasa masih butuh waktu untuk melakukan persiapan lagi,” kata Luizinho.
Karena itu, pelatih asal Brasil ini tak mau menyalahkan Dhika dengan kekalahan yang dialami timnya atas Selangor FA. Sebab kiper yang sebelumnya membela PSS Sleman ini beberapa kali melakukan penyelamatan.
“Di laga pertama, dia (Dhika) bisa melakukan 2-3 penyelamatan bagus. Saya bicara padanya setelah laga dan mengatakan dia masih butuh persiapan yang lebih baik,” ungkapnya.
Kini, Luizinho memiliki waktu banyak untuk meningkatkan performa para pemainnya. Terlebih jadwal kompetisi untuk musim 2020 belum ditentukan.
“Saya percaya semua kiper akan bisa tampil lebih baik, saya akan memberikan persiapan yang lebih baik supaya mereka menunjukan performa yang lebih baik juga,” pungkasnya.