DBasia.news – Penampilan Barcelona musim ini masih labil. Bintang baru Barcelona Antoine Griezmann ikut angkat suara soal kondisi timnya.
Penyerang yang didatangkan dari Atletico Madrid pada bursa transfer musim panas itu membenarkan timnya belum stabil. Namun, di sisi lain ia menyebut, Barcelona belum mengeluarkan kekuatan terbaiknya sejauh ini.
“Kami punya peluang untuk memperbesar keunggulan tetapi tidak kami manfaatkan dengan baik. Tapi, kami masih akan berusaha memperbaiki penampilan di pertandingan selanjutnya. Kami masih bisa melakukan yang lebih baik daripada ini,” ucap Griezmann usai mengalahkan Villarreal.
“Kami harus tetap bekerja keras. Ada banyak pemain baru dan aku pun baru bergabung di tim ini. Tidak ada jalan lain selain bekerja keras untuk penampilan tim yang lebih baik. Ada beberapa hal yang masih harus disesuaikan,” lanjutnya.
-
Hampir Dua Tahun Nganggur, Eks Pelatih Barcelona Segera Dapat Kerja
-
Xavi Percaya Dembele Akan Setia Dengan Barcelona
-
Sergio Busquets Akui Barcelona Tersingkir Dari Liga Champions Karena Kesalahan Sendiri
-
Ansu Fati Perpanjang Kontrak Di Barcelona Hingga 2027, Klausul Pelepasannya Tinggi!
-
Barcelona Suka Menyalahkan Orang Asing jika Punya Masalah