DBAsia News

Mario Gomez Ingin Gajinya Naik di Persib

Mario Gomez

DBasia.news – Keinginan manajer tim Persib Bandung, Umuh Muchtar, untuk mengguyur bonus dari setiap kemenangan timnya di Liga 1 2018 tidak tersampaikan. Sebab, pemberian itu ditolak mentah-mentah oleh sang pelatih Mario Gomez.

Pelatih asal Argentina itu secara gamblang tidak akan menerima bonus lantaran keinginan untuk naik gaji hingga kini belum terealisasi.

“Bukan karena kami sedang di atas, tapi sebelumnya kami sudah berdiskusi dengan manajemen tim ketika kami masih di posisi ke-9, tapi berjalan di jalur yang berbeda. Jadi bukan karena kami sedang di atas. Meskipun kami di posisi 5 atau 6, kami tidak setuju dengan bonus,” ujar Mario seusai memimpin sesi latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Gedebage Bandung.

Selama ini, Mario menganggap gaji yang diberikan manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) selaku perusahaan yang menaungi Maung Bandung tidak sesuai.

“Manajemen adalah bosnya. Jadi jika mereka tidak mau membayarkan itu (gaji naik), katakan pada semua orang bahwa saya tidak mau mendapatkan bonus dan sampai saat ini kami tidak setuju,” tegasnya.

Saat ini, Persib berada di puncak klasemen sementara Liga 1 2018. Tim Maung Bandung mengoleksi 35 poin dari 19 laga.

Persib akan menghadapi tuan rumah Mitra Kukar, pada laga pekan ke-20 Liga 1 2018 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kalimantan Timur, Jumat (10/8) mendatang.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?