DBAsia News

Manchester United Urung Rekrut Ivan Rakitic dari Barcelona

Ivan Rakitic


DBasia.news –  Semua berjalan secara linear. Performa Manchester United tengah membaik di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer – baru menelan dua kekalahan. Namun di satu sisi berbeda, klub tetap mengincar sejumlah nama untuk didatangkan musim depan.

Kendati demikian, hal tersebut tak lantas membuat ​United belum menyusun rencana untuk mendatangkan pemain baru di​ bursa transfer musim panas 2019. Salah satu nama yang sempat disebut jadi incaran utama adalah gelandang andalan ​Barcelona, Ivan Rakitic.

Namun kini kabar terbaru dari​ Sport English menyebutkan bahwa​ The Red Devils sudah tak lagi menjadikan Rakitic sebagai prioritas utama. Hal ini disinyalir karena pihak klub mulai yakin dengan performa ​Paul Pogba. Seperti diketahui, pemain asal Prancis tersebut memang kembali menjadi andalan di lini tengah dan musim ini sudah mencetak total 14 gol dari 36 pertandingan.

Kabar terkait masa depan Ivan Rakitic memang kembali menyita perhatian dalam beberapa waktu terakhir. Meski pemain asal Kroasia itu juga sudah berulang kali mengungkapkan keinginan untuk bertahan di Camp Nou, pembicaraan kontrak barunya juga belum menunjukkan perkembangan berarti.

Peluang hengkangnya eks pemain Sevilla itu juga kian menguat setelah​ Barcelona sudah terlebih dulu mengamankan tanda tangan Frenkie de Jong yang dibeli dari Ajax. Meski di sisi lain Ernesto Valverde selaku manajer tim juga masih menilai Rakitic sebagai salah satu pemain penting di dalam skuat.

Ivan Rakitic mulai bergabung dengan ​Barcelona di tahun 2014, selama hampir empat musim berseragam Blaugrana, dia sudah tampil dalam 255 pertandingan dengan torehan 34 gol dan 35 assist di seluruh ajang.

Mundurnya​ The Red Devils dari perburuan Rakitic tak sepenuhnya membuat para penggemar ​El Barca bisa bernapas lega, pasalnya pemain berusia 31 tahun itu juga dikabarkan masuk dalam daftar transfer dua klub top Eropa, Inter Milan dan​ Bayern Munchen.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?