DBAsia News

Madura United Melaju ke Babak 32 Besar Piala Indonesia 2018

Madura United

DBasia.news – Madura United berhasil melaju ke babak 32 besar Piala Indonesia 2018, setelah menang 4-1 atas Madura FC, pada laga Derby Madura di Stadion A. Yani, Sumenep, Kamis (6/12).

Hasil yang wajar terjadi, mengingat Madura United jelas bukan tandingan sepadan bagi Madura FC, yang turun di kompetisi Liga 2 musim ini. Dari materi pemain pun, Madura United terlalu dominan melalui keberadaan tiga pemain asingnya di tengah lapangan.

“Hasil ini akan menjadi motivasi tambahan bagi kami untuk menjamu Persela Lamongan di pertandingan terakhir Liga 1 (Sabtu, 8 Desember) nanti,” ucap pelatih Madura United, Gomes de Oliviera.

Meski begitu, bukan berarti kemenangan Madura United mulus tanpa hambatan. Gomes sempat panik setelah Madura FC unggul lebih dulu lewat gol cepat Joko Prayitno di menit 21.

Namun, kematangan mental bertanding anak asuh Gomes muncul di paruh kedua. Secara beruntun, Madura United memberondong gawang tim tetangga dekatnya itu sebanyak empat kali.

Engelberd Sani memulai parade gol Madura United melalui lesakannya di menit 63 dan 70, dilanjutkan gol Imam Bagus menit 76, dan sepakan penalti Fabiano Beltrame di menit 83.

“Di awal pertandingan, kaki pemain sempat sakit. Kami juga harus memikirkan kondisi pemain yang capek dengan minimnya istirahat (setelah bertandang ke markas Perseru Serui pada 1 Desember),” papar Gomes.

Kalah dengan skor telak pun tidak membuat Madura FC kecewa luar biasa. Bagi mereka, kekalahan itu sudah wajar terjadi dan dianggap memberi pelajaran penting bagi tim berjuluk Sapeh Poteh itu jelang bersiap di kompetisi Liga 2 musim depan.

“Kekalahan ini memberi evaluasi berharga bagi tim kami. Perlu diingat juga, pemain kami hanya sempat latihan satu hari sebelum pertandingan setelah menjalani libur usai menyelesaikan kompetisi,” tandas asisten pelatih Madura FC, Ahmad Nurosadi. 

Topik:
Madura United

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?