DBAsia News

Kemenangan dari Thailand Dijadikan Malaysia Motivasi untuk Lawan Timnas

DBasia.news –  Timnas Malaysia dalam kepercayaan diri yang bagus, usai mengalahkan Thailand 2-1 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kamis (14/11), dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 Grup G.

Timnas Malaysia menang dengan skor 2-1 atas Thailand di laga keempat Grup G. Kemenangan diperoleh setelah tertinggal lebih dulu.

Skuat asuhan Tan Cheng Hoe kebobolan pada menit ketujuh melalui Chanathip Songkrasin. Itu sebelum mencetak gol pada menit ke-26 melalui Brendan Gan dan 56 via Mohamadou Sumareh.

Kemenangan membuat Malaysia sekaligus membuka peluang. Kini Timnas Malaysia mengoleksi enam poin dan masih di tempat keempat atau di atas Indonesia, yang masih tanpa poin setelah empat kekalahan beruntun.

“Semua pemain fantastis. Bukan perkara mudah karena kita tahu Thailand membawa tim yang kuat. Bagiamanpun, pemain menunjukkan semangat juang dan enggan kalah, itu yang paling penting bagi kami meraih tiga poin yang sangat berharga,” jelas pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe dikutip dari Berita Harian.

Tan Cheng Hoe menjelaskan bahwa skuat Malaysia punya masalah. Masalah itu pula yang berakibat gawang kebobolan cepat.

“Perjalanan kami dalam kampanye kualifikasi ini barus setengah jalan. Kami memiliki empat laga lagi. Jadi kemenangan ini memberi kami motivasi untuk mencari hasil positif di pertandingan berikutnya,” sambung Tan Cheng Hoe.

Malaysia selanjutnya menghadapi Timnas Indonesia di Stadion Nasional Bukit Jalil, 19 November. Adapun Thailand akan bertemu Vietnam, sekaligus menghadirkan bigmatch Asia Tenggara di Stadion My Dinh, Hanoi.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?