DBasia.news – Pesepakbola Eropa digaji mahal oleh klub. Jadi, wajar jika gaya hidup beberapa pemain juga mewah, seperti halnya Pierre-Emerick Aubameyang, striker Arsenal.
Aubameyang merapat ke Arsenal pada Januari 2018. Di Emirates Stadium, ia menerima penghasilan sebesar 200 ribu poundsterling (sekitar Rp 3,6 miliar) per pekan. Nilai ini menjadikan Aubameyang sebagai salah satu pemain dengan gaji tertinggi di Liga Inggris.
Sang bomber pun berhasil membalas kepercayaan The Gunners. Ia sudah mencetak 49 gol dalam 76 pertandingan di semua kompetisi.
Bicara soal gaji tinggi, Aubameyang juga sepertinya menikmati hasil kerja kerasnya. Ia sering membeli berbagai macam perhiasan dan memakainya di luar lapangan.
Suatu ketika, ia bahkan pernah makan malam di Dubai, Uni Emirat Arab, lengkap dengan kalung, gelang, cincin permata, hingga jam tangan yang semuanya serba bling-bling. Harganya ditaksir mencapai 100 ribu pound atau kurang lebih 1,87 miliar rupiah.
Ia bahkan juga pernah memakai sepatu berlapis permata. Ya, pemain 30 tahun itu pernah menggunakan sebuah sepatu Nike Mercurial Vapor yang dilapisi oleh 4000 berlian Swarovski.
Bicara soal permata, batu mulia ini memang berkualitas dan bernilai tinggi. Namun, bagi Anda yang ingin membelinya, harus berhati-hati dalam memilih kualitas dan keaslian permata.
-
Mikel Arteta Membedah Alasan Arsenal Kalah Tiga Kali Beruntun
-
Liverpool Butuh Harry Kane di Lini Depan
-
Dianggap Jadi Anak Emas Premier League, Mikel Arteta Beri Tanggapan
-
Bos Arsenal Belum Bisa Pastikan Thomas Partey Dan Aubameyang Untuk Laga Liverpool
-
Arsenal Mulai Bangkit, Takehiro Tomiyasu Punya Peran Penting