DBAsia News

Gareth Bale Pilih Habiskan Kontrak Bersama Real Madrid

DBasia.news –  Gareth Bale dikabarkan telah menentukan masa depan nya. Ia lebih memilih menghabiskan kontraknya di Real Madrid. Bintang asal Wales tersebut dikabarkan akan hengkang dari Santiago Bernabeu. Dirinya bahkan hampir bergabung dengan klub asal Tiongkok, Jiangsu Suning pada musim panas lalu.

Tak ingin hanya duduk di bangku cadangan, pemain berusia 30 tahun tersebut harus berjuang keras demi bisa mendapatkan posisi di skuat inti tim asuhan Zinedine Zidane. Pasalnya, jarangnya waktu bermain dan inkonsistensi performanya itulah yang memunculkan rumor transfer Bale.

Bale tampil 14 kali bersama Real Madrid musim ini dengan torehan dua gol dan dua assists. Penampilannya yang menurun dan cedera yang dialaminya membuat Bale harus absen pada semifinal dan final Piala Super Spanyol beberapa waktu lalu.

Belum lagi dengan adanya isu konflik antara Bale dengan Zidane juga dinilai menjadi salah satu faktor Bale tidak masuk ke dalam skuat inti. Zinedine Zidane disinyalir kecewa dengan kondisi fisik Bale yang terus bermasalah.

Kendati demikian, Real Madrid masih memiliki keyakinan kepada Gareth Bale agar tetap bertahan di Santiago Bernabeu hingga kontraknya habis pada 30 Juni 2022. Hal tersebut dipertegas oleh Jonathan Barnett sebagai agen Bale.

“Dia (Bale) tidak akan pergi ke mana-mana. Sangat tidak mungkin (Bale pergi pada musim panas 2020),” tegas Barnett beberapa waktu lalu, dikutip dari Goal.

Sejak datang dari Tottenham Hotspur pada 2013 dengan mahar 100 juta euro, Gareth Bale telah menjadi bagian sejarah kesuksesan Real Madrid melalui raihan empat titel Liga Champions, tiga Piala Super Eropa, tiga Piala Dunia Antar Klub, satu Copa del Rey, satu Piala Super Spanyol, dan LaLiga

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?