DBasia.news – Manchester City menelan kekalahan 1-2 dari Olympique Lyon di laga pertama Liga Champions. Gelandang Manchester City, Fernandinho, merasa bertanggung jawab dan mengaku membuat banyak kesalahan pada laga tersebut.
Kekalahan Manchester City dari Lyon pada Matchday 1 Liga Champions 2018-2019 cukup mengejutkan. Pasalnya, The Citizens bermain di hadapan pendukung sendiri.
Fabian Delph membuang bola dengan tidak sempurna akibat umpan sembrono Fernandinho pada menit ke-26. Hasilnya, Maxwel Cornet mampu menceploskan bola ke gawang Manchester City.
Parahnya, Fernandinho juga melakukan kesalahan fatal yang menyebabkan gawang Manchester City kembali kebobolan. Pemain asal Brasil itu gagal merebut bola dari Nabil Fekir.
Man City vs Lyon
Akibat dua kesalahan Fernandinho, Manchester City tertinggal dua gol. Bernardo Silva sempat memperkecil ketertinggalan, tetapi The Citizens tetap kalah dari tamunya.
Hasilnya, Fernandinho berharap bisa melupakan babak pertama laga tersebut. Gelandang Manchester City itu berambisi menebus kesalahan dalam empat laga selanjutnya.
“Kami ingin melupakan babak pertama. Saya membuat sejumlah kesalahan fatal. Pada babak kedua, Manchester City berusaha bangkit, tetapi segalanya terlambat,” kata Fernandinho.
“Sekarang, Manchester City harus lebih membumi dan berusaha menang melawan Hoffenheim. Selain itu, masih ada empat pertandingan lain,” Fernandinho menambahkan.
Selanjutnya, Manchester City bakal melawat ke markas Cardiff pada laga pekan keenam Premier League 2018-2019. The Citizens wajib meraih kemenangan demi menjaga jarak dengan Chelsea dan Liverpool di puncak klasemen.
-
Messi Tidak Sebut PSG Sebagai Tim Unggulan di Liga Champions
-
Lazio Bertekad Ulang Kesuksesan 20 Tahun Lalu di Liga Champions
-
Tim-tim Premier League Berjaya di Laga Kedua Grup Liga Champions
-
Hasil Laga Liga Champions: Real Madrid Kalah dari Shakhtar Donetsk, Bayern Munchen Gilas Atletico Madrid
-
Memphis Depay Akui Hampir Bergabung Dengan Barcelona