DBAsia News

David De Gea akan Jadi Kiper dengan Bayaran Termahal di Dunia

David De Gea

DBasia.news –  Manchester United sangat ingin memperpanjang masa bakti kiper andalan, David De Gea. Bahkan, Setan Merah siap menjadikannya kiper dengan bayaran atau gaji tertinggi dunia.

Masa depan David de Gea di Manchester United masih abu-abu. Sebab, sejauh ini kiper tim nasional Spanyol itu belum mau meneken kontrak anyar.

Kabarnya, David de Gea ingin mendapatkan gaji seperti pemain dengan pendapatan terbanyak di Manchester United, Alexis Sanchez. Mantan penggawa Arsenal itu menerima upah 500 ribu pounds per pekan.

Akan tetapi, Manchester United menolak ide tersebut karena bisa mengganggu keuangan tim. Namun, The Red Devils bersedia menaikkan gaji David de Gea hingga 375 ribu pounds per pekan.

Nantinya, De Gea meneken kontrak berdurasi lima musim. Kesepakatan itu akan membuat Manchester United mengeluarkan dana 97,5 juta euro untuk membayar gaji kiper 28 tahun itu.

Manchester United berharap, De Gea bisa segera menandatangani kontrak anyar setelah tur pramusim di Australia dan Asia. Sebab, andai kesepakatan molor, Paris Saint-Germain sudah bersiap dengan tawaran menarik.

PSG dikabarkan bersedia memenuhi permintaan gaji David de Gea. PSG kian bernapsu karena bisa mendapatkan sang kiper dengan cuma-cuma pada musim depan ketika kontraknya berakhir.

Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjer, meyakini David de Gea tidak akan pergi dari Old Trafford. Solskjaer optimistis, negosiasi akan berakhir dengan senyuman.

“De Gea menjalani musim panas di mana dia sedang bernegosiasi dan memikirkan kontraknya. Jadi, kami berharap dia segera menyelesaikan hal itu,” ungkap Solskjaer seperti dilaporkan Metro.

“Tentu saja saya optimistis terkait De Gea. Saya telah mengatakan berulang kali betapa beruntungnya dan bahagianya kami punya kiper seperti dia. Jadi, kami harap dia akan bertahan untuk tahun-tahun ke depan.”

David De Gea adalah satu di antara pemain paling konsisten di Manchester United. Sang kiper datang dari Atletico Madrid pada 2011 dengan nilai transfer 18,9 juta pounds.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?