DBasia.news – Dimitar Berbatov buka-bukaan soal pengalaman merayakan Natal bersama mantan rekan setimnya di Manchester United, Cristiano Ronaldo.
Dimitar Berbatov merasakan berbagi ruang ganti bareng Cristiano Ronaldo selama musim 2008-2009. Kendati cuma semusim, dia mendapat kesan mendalam dari superstar berjulukan CR7 itu.
Salah satu momen yang diingat Berbatov adalah ketidakinginan Ronaldo untuk meneguk alkohol dalam sebuah perayaan Natal.
Alasan Ronaldo menjauhi alkohol adalah demi menjaga kondisi tubuhnya.Kapten timnas Portugal itu memang dikenal sebagai sosok yang sangat memerhatikan kebugaran badan.
“Kami menikmati momen pesta Natal. Namun, dia sangat profesional,” tutur Berbatov seperti dikutip dari AS.
“Saya pernah satu kali melihat dia minum (alkohol) dalam kesempatan lain. Dia benar-benar menjaga dirinya dengan cara yang sangat ekstrem,” tutur eks bomber timnas Bulgaria itu.
Selain untuk kebugaran tubuh, alasan Ronaldo menjauhi alkohol adalah karena trauma pada masa lalu.
Ayah Ronaldo, Jose Diniz Averio, meninggal pada usia 52 tahun akibat kecanduan minuman keras. Karena itulah CR7 menghindari minuman alkohol dengan alasan tidak ingin mengulangi kesalahan sang ayah.